Senin, 17 Juni 2013

Perlengkapan Jahit

perlengkapan menjahit


Sebelum menjahit, pastinya kami persiapkan dulu beberapa hal, supaya proses menjahit berjalan lancar dan memperoleh hasil yang maksimal. Agar bisa melakukan pekerjaan menjahit, diperluakan perlengkapan dan peralatan untuk menjahit. Di bawah ini beberapa peralatan kami untuk menjahit.

1. Mesin jahit
Sebagian besar pekerjaan menjahit sudah kami dengan menggunakan mesin jahit. Baik mesin jahit klasik yang masih menggunakan pedal kaki, maupun mesin jahit portable yang sudah menggunakan listrik. Ada banyak sekali merk dan jenis mesin jahit yang beredar di pasaran yang bisa dipakai untuk kebutuhan menjahit busana. Mesin jahit pedal yang ada di pasaran biasanya ber-merk Butterfly dan Standards, sedangkan untuk yang portable banyak sekali merk seperti Juki, Janome, Yamata, Typical dan lain-lain. Bisa kita pilih sesuai dengan budget yang kita miliki.

2. Gunting
Untuk memotong bahan atau kain yang akan kita buat sebagai busana, kita harus memiliki gunting khusus kain dengan kualitas logam baja yang bagus, dan untuk menjaga keawetan dan ketajamannya usahakan memakainya hanya untuk memotong kain saja. Sedangkan untuk pekerjaan merapikan dan memotong benang usahakan menyediakan gunting lain.

3. Dedelan (Seam Reaper)
Alat dedelan ini sangat berperan ketika digunakan untuk mendedel jahitan atau setikan yang salah secara mudah dan aman. Alat ini sangat praktis digunakan, bahkan saya sendiri selalu menyiapkan alat dedelan ini di samping saya ketika melakukan pekerjaan menjahit di rumah.

4. Penggaris
Bisa menggunakan penggaris mika, tapi untuk lebih baiknya kita pakai penggaris dari logam. Tujuannya agar tidak mudah rusak. Penggaris digunakan untuk menggambar pola busana yang akan kita jahit sesuai dengan ukuran.

5. Pita ukur
yaitu alat ukur berupa meteran berbentuk pita, dengan panjang biasanya 150 cm. Digunakan untuk melakukan pengukuran busana pada orangnya, karena bisa mengikuti bentuk lekuk tubuh yang kita ukur. Usahakan memiliki pita ukur yang tidak mudah mulur, agar pengukuran yang kita lakukan selalu akurat, dan busana yang kita jahit sesuai dengan permintaan.

Dengan perlengkapan jahit yang memadahi, Penjahit Murah berupaya menghasilkan jahitan yang berkualitas bagus. Mengenjakan jahitan sesuai permintaan Anda, serta menyelesaikan pengenjaan tepat waktu.

Bagi Anda yang juga menekuni dunia jahit-menjahit, kami menyediakan perlengkapan jahit beberapa pilihan merek dan jenis yang bisa Anda pesan ke kami. Anda bisa menghubungi kami di nomer 0857 557 51 445

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...